Pemirsa...
Sebagaimana biasanya, bulan Juni-Agustus bahkan September adalah musim kemarau di Indonesia tak terkecuali Kabupaten Samosir. Dengan kondisi topografi Kabupaten Samosir yang secara umumnya adalah perbukitan/pegunungan, menyebabkan masyarakat sering mengalami kesulitan mendapatkan air bersih ketika tiba musim kemarau. Padahal air bersih adalah kebutuhan sehari-hari yang tidak terpisahkan bagi kelangsungan kehidupan masyarakat.
Maka sebagai bentuk perhatian dan kepedulian nyata dari Pemkab Kabupaten Samosir kepada warganya, Bapak Bupati telah menginstruksikan agar instansi terkait melakukan langkah-langkah nyata untuk membantu masyarakat khususnya yang tinggal di perbukitan dan kesulitan mendapatkan air bersih. Hal itu diungkapkan Bupati Samosir Drs Rapidin Simbolon, MM dalam apel gabungan tanggal 17 Juli 2018.
BACA JUGA:All About Danau Toba: 1. "Milik" 7 Kabupaten
Menindaklanjuti arahan tersebut, Pemkab Samosir telah menyurati camat se-Kab. Samosir agar meberitahukan kepada setiap kepala desa, bahwa apabila ada warga masyarakat yang membutuhkan bantuan distribusi air bersih, Pemkab Samosir melalui BPBD Kab. Samosir siap untuk membantu mengangkat air bersih dari Danau Toba untuk didistribusikan sehingga dapat dipergunakan bagi kebutuhan sehari-hari warga.
Menindaklanjuti arahan tersebut, Pemkab Samosir telah menyurati camat se-Kab. Samosir agar meberitahukan kepada setiap kepala desa, bahwa apabila ada warga masyarakat yang membutuhkan bantuan distribusi air bersih, Pemkab Samosir melalui BPBD Kab. Samosir siap untuk membantu mengangkat air bersih dari Danau Toba untuk didistribusikan sehingga dapat dipergunakan bagi kebutuhan sehari-hari warga.
Syaratnya adalah:
1. Mengajukan permohonan diketahui kepala desa
2. Pemanfaat air bersih minimal 5 (lima) KK dalam satu titik/tempat
3. Harus ada tempat/fasilitasi penampungan air di titik/tempat dimaksud.
Untuk informasi selanjutnya, silahkan hubungi kepala desa masing-masing.
Terima kasih Pemkab. Samosir
Salam
#AG
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan berikan komentar.
(Pilih Profil Anonymos bila Anda tidak memiliki Blog)